Minggu, 04 November 2012

Prospek bisnis online shop?



Mengenai prospek bisnis online shop, ini harus dievaluasi sebagaimana kita mengevaluasi bisnis lainnya, yaitu bagaimana kondisi finansial bisnis tersebut saat ini. Apakah terdapat rencana pengembangan yang solid untuk 1 tahun, 3 tahun, sampai 5 tahun ke depan? Bagaimana kondisi pasar yang menjadi target marketnya?
Bagaima persaingan usahanya? 

Dari segi teknologi seperti internet dan smartphone, bisnis online shop memang sedang berkembang pesat. Tetapi hal ini belum tentu menjamin bahwa bisnis online kamu akan terus berkembang ke depannya, karena ada faktor-faktor lain seperti yang saya sebutkan di atas yang dapat memengaruhi perkembangan sebuah bisnis, meskipun kamu berada dalam bisnis yang tepat. 

Dalam sebuah rencana keuangan, bisnis dapat menjadi sebuah aset aktif. Tetapi idealnya, ini bukanlah satu-satunya sumber penghasilan dan pendapatan yang kita peroleh. Dari bisnis ini juga harus diperluas ke dalam investasi-investasi lainnya seperti reksadana, emas, saham, properti, dan lain-lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar